aset digital nft
aset digital nft

Aset Digital NFT, Mengenal Tips Membeli dan Menjualnya

Dunia digital sedang rame – ramenya membahas tentang aset digital NFT yang bisa terjual dengan harga super fantastis. Bahkan nyan cat meme bisa terjual hingga mencapai 600.000 USD. Masih banyak juga karya – karya seni atau barang dihargai super fantastis sebagai aset NFT.

NFT sendiri kependekan dari non-fungible token, yaitu sebuah bentuk aset kripto yang tidak memiliki pengganti atau hanya ada satu di dunia. Eksklusifitas dari item tersebut menjadi salah satu faktor mengapa NFT bisa mendapatkan harga yang fantastis.

Cara Membuat dan Menjual Aset Digital NFT

Sebagai aset non-fungible token, bentuknya bisa beragam mulai dari karya seni, momen tertentu, barang fisik, dan berbagai aset ekslusif lainnya. Siapa saja bisa membuat non-fungible token dan memasarkannya secara bebas di berbagai blockchain.

Caranya sederhana, yaitu memilih hendak menjualnya menggunakan sistem blockchain mana, saat ini yang sedang populer adalah blockchain dari Etherium melalui OpenSea. Untuk bisa membuat dan menjualnya, harus menghubungkan wallet dengan OpenSea terlebih dulu.

Artikel Menarik:  Pengertian E-commerce: Apa itu E-commerce dan Bagaimana Cara Kerjanya?

Masuklah atau log in menuju OpenSea sesuai dengan instruksi dan petunjuk yang tertera. Kemudian pilihlah “create collection” untuk menambahkan aset yang akan dijadikan sebagai NFT. Lengkapi informasi dengan menambahkan meta data pada berkas NFTnya.

Setelah semua informasi dan langkah – langkahnya dijalankan, asetnya sudah siap untuk dijual melalui market OpenSea. Caranya tidak rumit, tinggal memilih NFTnya tadi kemudian menuju pojok kanan atas yang ada tombol untuk menjual atau “Sell”.

Mengenai harganya, ada dua pilihan yaitu menggunakan sistem lelang atau menggunakan sistem harga baku. Setelah itu baru memasukkan detail informasi dan mempublishnya di marketplace. Untuk memeriksa perkembangan penjualan bisa ke menu “Activity”.

Cara Membeli Aset Digital NFT

Sebagai kolektor barang – barang eksklusif tentunya tidak ingin ketinggalan untuk memiliki aset digital satu ini. Meskipun sudah banyak transaksi di pasaran, tetapi masih banyak orang yang tidak mengetahui cara membeli aset digital ini.

Sebenarnya cara membelinya tidak sulit bahkan semudah menjualnya, tetapi yang menjadi kendala utama adalah barang – barangnya tidak selalu tersedia. Sistem paket atau drop yang menjadi basis penjualan aset digital cenderung cepat habis dipasaran.

Artikel Menarik:  Daftar Aplikasi Saham Terbaik untuk Pemula yang Ingin Investasi

Asetnya yang bersifat eksklusif juga menjadi kesulitan utama dalam mendapatkan NFTnya, harus berebut dengan banyak orang. Selain itu kendala lainnya adalah untuk bisa membeli asetnya harus menggunakan platform atau koin sesuai dengan tempat penjualannya.

Oleh karena itu sebelum membeli berbagai asetnya harus memperhatikan di mana tempat penjualannya, currency apa yang digunakan, menggunakan wallet apa, dan kapan dibuka penjualannya. Pastikan telah mempersiapkan hal tersebut agar bisa kebagian NFTnya.

Saat ini aset ini masih bersifat terbatas dan ekslusif, namun ke depan akan berkembang berbagai produk menggunakan sistem ini. Mempersiapkan diri seperti membiasakan atau mengenal berbagai platform akan memudahkan Anda ketika ingin mengoleksi beberapa NFT.

Perkembangan digital kini mulai menghargai hak milik atau barang – barang eksklusif salah satunya adalah hadirnya non-fungible token. Transaksi jual beli aset digital NFT memang masih belum populer, tetapi mulai berkembang dan akan terus berkembang.

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments