mengatasi handphone lemot
mengatasi handphone lemot

5 Cara Mengatasi Handphone Lemot yang Paling Ampuh

Bagaimana cara mengatasi handphone lemot? Pertanyaan tersebut seringkali diajukan dari para pengguna gadget. Mengingat, lemot adalah permasalahan paling membuat tidak nyaman penggunaannya. Karena bisa berisiko kehilangan data di dalamnya.

Terdapat berbagai hal penyebab terjadinya lemot, mulai dari kapasitas yang digunakan melebihi daya tampung handphone. Bisa juga karena menurunnya performa baterai dan degradasi RAM maupun memori Flash Storage.

Oleh karena itu, Anda membutuhkan panduan untuk mengatasi permasalahan tersebut. Tujuannya adalah agar tidak membuat kondisi handphone menjadi semakin parah. Mengingat permasalahan ini cukup sensitif.

Mengatasi Handphone Lemot dengan Cara Paling Ampuh

Terdapat berbagai cara dalam mengatasi permasalahan tersebut. Tergantung pada kasus apa yang menjadi penyebab ponsel mengalami lemot. Anda harus mengenali dengan baik penyebabnya terlebih dahulu. Berikut beberapa cara paling ampuh yang bisa dilakukan:

Artikel Menarik:  Apa Itu Earphone dan Gimana Cara Memilih Earphone yang Tepat?

1. Memperhatikan Memori

Memori adalah salah satu elemen penting yang harus diperhatikan sebelum membeli gadget. Jika kebutuhan Anda terus bertambah dalam jangka waktu yang lebih pendek, sebaiknya belilah produk dengan memori lebih tinggi.

Hal ini berkaitan dengan penggunaannya. Jangan sampai isi di dalamnya melebihi kapasitas memori, karena bisa berdampak pada performa. Sehingga, menyesuaikan kebutuhan dan memperhitungkan kapasitas memori sangatlah penting.

2. Menggunakan Aplikasi Antivirus

Boleh saja menggunakan aplikasi antivirus, namun tidak boleh menginstalnya terlalu banyak karena sangat berpengaruh terhadap dampak performa ponsel, yaitu lemot atau lelet. Namun, ada produk-produk yang telah menyediakan antivirus bawaan.

Sebaiknya, Anda memilih brand yang tidak banyak menyediakan aplikasi antivirus bawaan. Cukup aktifkan satu aplikasi agar dapat menangkal berbagai malware yang kemungkinan besar bisa masuk dari perangkat.

3. Update Software

Selalu ada pembaharuan dalam software. Bukan hanya satu ataupun dua aplikasi, melainkan bisa semua akses. Hal tersebut bertujuan agar pengguna bisa mendapatkan berbagai informasi terkini yang berkaitan dengan aplikasi.

Artikel Menarik:  12 Cara Menghemat Batrei Iphone Dengan Mudah

Sama halnya jika menginstal aplikasi permainan. Terutama pada game berbasis online, maka akan memakan RAM dan memori sanga, kemudian handphone Anda mengalami lemot. Pengguna wajib selalu melakukan update.

4. Filter Aplikasi

Tidak sedikit pengguna yang menyimpan berbagai aplikasi meskipun jarang digunakan, kemudian membuat handphone menjadi lemot. Cara mengatasi paling ampuh adalah dengan melakukan filterisasi, apa yang sedang dan tidak digunakan.

5. Clear Cache Berkala

Diibaratkan sebuah gedung, jika terlalu banyak barang, tentu saja lama-kelamaan akan terasa sesak. Sama halnya dengan sistem dalam ponsel. Singkirkan segala cache secara berkala agar daya ponsel menjadi tidak lagi lemot.

Cache tersebut diibaratkan adalah barang-barang yang memenuhi gedung-gedung, sehingga ruangan terasa lebih sesak. Jika cache disingkirkan secara berkala, maka ruangan di ponsel juga lebih longgar.

Berbagai cara bisa dilakukan untuk menerapkan solusi atas permasalahan. Salah satu cara mengatasi handphone lemot adalah dengan tidak membuat kinerjanya menjadi lebih berat dibandingkan kapasitasnya.

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments